Takaran Oli Samping Vespa

Posted on

Takaran Oli Samping Vespa – Motor 2-tak dalam hal ini masih cukup diminati banyak masyarakat di Indonesia, terlebih vespa. Bila kalian tertarik memiliki skuter legendaries tersebut, sebaiknya kalian mengetahui takaran oli samping vespa secara tepat.

Seperti diketahui meski saat ini sudah tidak lagi diproduksi olhe pabrikan, namun dalam kondisi bekasnya motor 2-tak masih menjadi buruan bagi banyak penggemarnya di Indonesia. Nah bagi kalian yang ingin meminang motor 2-tak, sejatinya memelihara motor jenis ini bukanlah perkara sulit. Asalkan kalian mengetahui trik yang tepat, khususnya motor vespa ini.

Nah untuk kalian yang masih bingung untuk urusan merawat motor 2-tak, terpenting untuk kalian ingat ialah menakar oli samping yang pas, tujuannya tentu agar mesin awet dan performa tetap prima.

Takaran Oli Samping Vespa

Lantas berapa takaran ideal oli samping untuk motor 2-tak? Mengingat tentunya masing-masing merek sepeda motor pastinya memiliki takaran yang beragam.

Meskipun begitu sejatinya takaran ideal oli samping tergantung dari kualitas oli yang kalian gunakan. Sebagai contoh kalian menggunakan oli dengan kualitas bagus, takaran oli samping 25 ml untuk 1 liter bahan bakar, dan sedangkan untuk oli yang kualitas standar bisa pakai 30 ml per liternya.

Bila kondisi pompa oli samping masih bisa digunakan dan berfungsi dengan baik. Cara mengeceknya kalian bisa menggunakan sealent oli yang mengarah ke karburator.

Perhatikan dengan seksama selangnya, umumnya oli samping menetes setiap 10 detik ketika putaran mesin stasioner atau langsam. Jika dirasa kurang kalian perlu menyetel ulang hingga kondisi normal.

Baca Juga :  Vario 125 Terbaru 2022

Penting untuk diingat ketika mesin motor 2-tak sampai kekurangan oli samping dapat berakibat fatal. Gejalanya kalian akan merasakan mesin terasa berat, lebih cepat panas. Jika dipaksakan mesin bisa overheat.

Takaran Oli Samping Vespa Pakai Tutup Botol

Membahas mengenai takaran oli samping vespa, biasanya untuk motor klasik yang satu ini kompresi oli sampingnya tidak berfungsi lagi secara normal. Untuk itu pengguna perlu mesiasatinya dengan mencampurkan langsung ke bensin.

Namun untuk dapat menggabungkan bensin dan oli samping pada tangki vespa tentunya membutuhkan ukuran yang tepat. Pertanyaannya lalu berapa takaran oli samping vespa yang ideal?

Khusus bagi kalian yang tidak membawa alat ukur, tutup botol kemasan oli samping mungkin bisa menjadi alternatif dalam keadaan darurat.

Hal ini juga dilakukan oleh para pengguna vespa sejak lama, sebagai gambaran takaran oli samping vespa yang mendekati ideal juga menyesuaikan dengan kebutuhan berkendara.

Nah buat kalian yang menggunakan motor vespa untuk harian, bisa memakai takaran 1 banding 2. Dalam hal ini satu liter bensin dicampur dengan oli dua tutup, jadi kalau kalian mengisi bensin sebanyak 3 liter maka kalian harus tuangkan oli sampai enam kali.

Kalau motor vespa digunakan untuk kebutuhan touring, takaran oli samping vespa sedikit berbeda. Sebaiknya kalian menggunakan perbandingan 1 banding 4-5. Jadi untuk satu liter bensin sebaiknya dicampur dengan 4 hingga 5 oli ukuran tutup botol oli samping.

Mengapa takarannya berbeda untuk penggunaan harian dan touring? Pasalnya perbandingan untuk harian supaya tidak terlalu banyak asap yang dikeluarkan. Dan apalagi kalau motor vespa yang kalian gunakan untuk penggunaan di kota-kota besar, asap yang dikeluarkan mengganggu pengguna jalan lain.

Dan selain itu ketika digunakan untuk pemakaian harian, mesin tidak terlalu panas. Perjalanan yang kalian lakukan pun relatif singkat dibandingkan saat touring. Ketika motor vespa kalian digunakan untuk touring, membutuhkan lebih banyak oli samping. Karena kondisi mesin jauh lebih panas, dibandingkan penggunaan harian.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Motor Yang Tidak Mau Hidup

Cara menuang oli samping pun tidak ada yang khusus, setelah oli kalian letakkan di tutup botol, langsung saja masukkan ke tangki bensin vespa. Tidak perlu ragu saat menuang, lakukan secara pasti. B

Bila ada oli yang tercecer di sisi tangki, ada baiknya segera dilap. Oleh karena itulah selain membawa oli samping, kalian juga perlu membawa lap kering di dalam bagasai motor. Tujuannya untuk mengelap ceceran oli saat memasukkan oli samping.

Memilih Oli Samping Yang Tepat Untuk Vespa

Tidak hanya perlu mengetahui takaran oli samping vespa yang tepat. Kalian juga perlu mengetahui cara memilih oli samping yang tepat untuk motora kesayanganmu.

Dan paling penting dalam memilih oli samping yang tepat untuk vespa lawas, minimal sudah memenuhi standar; JASO FC, API TC atau ISO L-EGC. Kualitas jadi  pertimbangan penting untuk kalian memiliki pelumas.

Dengan memilih oli samping dengan standar yang jelas akan melindungi piston, ring, dinding silinder, kruk as dan komponen lainnya yang bergesekan leboh maksimal.

Formulasi pada oli samping yang baik juga menghasilkan asap yang keluar dari knalpot vespa kalian lebih sedikit serta wangi, jika sudah dirasa pas, kalian tidak perlu lagi gonta-ganti merek oli.

Ada sejumlah cara memilih oli samping buat vespa klasik, oli samping vespa pun terdiri dari beberapa tipe ada yang dengan semi sintetik dan ada juga yang full sintetik. Perhatikan juga spek masing-masing vespa yang kalian pakai. Jika kondisi mesin masih dengan spek standar, sebaiknya menggunakan yang semi sintetik saja dirasa cukup.

Namun lain halnya untuk vespa dengan spek racing atau aftermarket, sebaiknya menggunakan pelumas full sintetik, sejatinya untuk pelumas bisa menggunakan merek apapun yang bisa disesuaikan dengan selera dan bujet pengguna.

Baca Juga :  Cara Merawat Motor Agar Tetap Awet Dan Prima

Ada sejumlah rekomendasi merek oli samping untuk vespa dengan spek mesin standar. Contohnya bisa pakai idemitsu atau Ipone R2000RS. Kedua merek tersebut terbilang sedikit lebih mahal, dibandingkan dengan sejumlah opsi oli samping lainnya.

Untuk banderol yang cenderung lebih murah bisa pakai mesran. Dan apalagi untuk kalian yang touring di daerah, oli mesran bisa jadi alternatif untuk kalian, banderolnya pun terjangkau sekitar Rp 30 ribuan saja.

Sementara untuk vespa spek racing, sebaiknya kalian menggunakan oli samping yang lumayan mahak, misalnya seperti Ravenol, Valvoline, Vrooam dan Ipone. Khusus untuk Ipone terdiri dari dua jenis yakni Ipone Stroke 2R dan Ipone Samourai.

Oli samping Ravenol satu liternya dibanderol Rp 180 ribu, dan sementara untuk Ipone R2000RS dibanderol Rp 180 ribu, Samourai Rp 270 ribu dan Stroke 2R Rp 350 ribu. Tersedia juga merek Castrol 2T yang biasanya ditawarkan dengan banderol sekitar Rp 35 ribuan, dan selain itu masih banyak lagi sejumlah rekomendasi oli samping vespa yang bisa jadi pilihan.

Nah jangan lupa untuk selalu memastikan mesin motor vespa kalian dalam kondisi terbaik. Selalu rutin lakukan perawatan berkala dan tetap patuhi lalu lintas ketika berkendara. Tidak ketinggalan mencuci motor tiap kotor, juga menjadi salah satu cara merawat motor vespa tua.

Demikianlah pembahasan mengenai Takaran Oli Samping Vespa semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat berguna dan bermanfaat bagi kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya. 🙂 🙂 🙂